Visi dan Misi Fakultas Hukum Universitas Sultan Ageng Tirtayasa 2024-2028

Diposting pada

VISI

Terwujudnya Fakultas Hukum Untirta Sebagai Role Model di bidang Ilmu Hukum dalam mendukung UNTIRTA menuju PTN berbahan Hukum yang unggul berkarakter, dan berdaya saing global Tahun 2030.

 

MISI

  1. Menyelenggarakan dan mengembangkan Pendidikan Ilmu Hukum berbasis kearifan lokal, nasional dan global dalam memenuhi kebutuhan stakeholder
  2. Meningkatkan kapasitas lulusan Fakultas Hukum baik strata 1 maupun strata 2 yang smart, berintegritas, berkarakter, unggul, dan berdaya saing menuju role model ditingkat nasional maupun global;
  3. Meningkatkan minat, kualitas dan kuantitas dibidang Penelitian Hukum yang memiliki relevansi dan inovasi untuk memenuhi kebutuhan ilmu pengetahuan dan masyarakat;
  4. Meningkatkan Pengabdian Pada Masyarakat yang memiliki nilai kemanfaatan, kedayagunaan dan kehasilgunaan bagi masyarakat;
  5. Meningkatkan Kapasitas sumber daya tenaga kependidikan dalam optimalisasi pelayanan;
  6. Meningkatkan tata kelola fakultas sebagai daya dukung menuju healthy, integrated smart and green yang berkelanjutan;
  7. Meningkatkan sumber daya melalui kerjasama kemitraan sebagai upaya peningkatan kesejahteraan kolektif;
  8. Mempersiapkan daya dukung Menuju PTN berbadan hukum;

VALUE : SULTAN JAWARA (Sahaja, Unggul, Leadership, Taqwa, Aman, Nalar, Jujur, Adil, Wibawa, Amanah, Religius, Akuntable).

 

TUJUAN

  1. Menghasilkan lulusan Fakultas Hukum Untirta yang memiliki kemampuan unggul pada tingkat nasional dan internasional sesuai kebutuhan stakeholder;
  2. Menghasilkan lulusan strata 1 dan strata 2 Fakultas Hukum yang berkarakter dan berdaya saing dan berintergritas;
  3. Mewujudkan karakter mahasiswa dan lulusan yang memiliki relevansi dan inovasi dengan kebutuhan ilmu pengetahuan dan masyarakat
  4. Menghasilkan produktifitas penelitian dan pengabdian masyarakat yang yang memiliki nilai kemanfaatan, kedayagunaan bagi masyarakat;
  5. Mewujudkan optimalisasi pelayanan kemahasiswaan yang bermutu berbasis teknologi;
  6. Mewujudkan tata kelola fakultas sebagai daya dukung menuju healthy, integrated smart and green yang berkelanjutan;
  7. Mewujudkan sumber daya melalui kerjasama kemitraan sebagai upaya peningkatan kesejahteraan kolektif;
  8. Mewujudkan daya dukung Menuju PTN berbadan hukum;
  9. Menghasilkan sistem monitoring dan evaluasi tata kelola yang berkelanjutan di Fakultas Hukum UNTIRTA;

 

SASARAN

  1. Terwujudnya managerial berbasis target dan sasaran;
  2. Meningkatnya kualitas/mutu SDM (Dosen dan Tenaga kependidikan);
  3. Terwujudnya tatakelola lembaga yang baik sesuai dengan standar asas-asas tata kelola pemerintahan yang baik;
  4. Terwujudnya keberpihakan dan transparansi anggaran;
  5. Meningkatnya Kerjasama Kemitraan dengan Pengguna Alumni serta Pemberdayaan Alumni;
  6. Terwujudnya sistem informasi yang terintegrasi;
  7. Meningkatnya sarana dan prasarana pendukung penyelenggaraan pendidikan;
  8. Mempercepat pembentukan bidang Hukum Islam, P rogram Magister Kenotariatan dan Program Doktor Ilmu Hukum;
  9. Terwujudnya daya dukung Menuju PTN berbadan hukum;